Keren, Angkot di Bandung Punya TV dan Wi-Fi

Hutomo Dwi

Kota Bandung memang selalu mempunyai banyak pesona rekreasi yang sangat memikat parawisata. Selain penataan taman kota yang cantik dan banyak tempat wisata yang natural, kini Bandung memiliki angkot yang canggih dan mewah.

Transportasi pariwisata yang dinamakan Angklung (Angkutan Kota Keliling Bandung) ini merupakan angkot eksekutif yang akan memanjakan masyarakat dengan beragam fasilitas.

Interior angkot premium Bandung (The Jakarta Post)

“Mobil Angklung dilengkapi fasilitas yang menunjang aktivitas masyarakat Kota Bandung, seperti fasilitas Wi-Fi, AC, dan layar TV untuk hiburan bagi penumpang,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Didi Ruswandi, seperti dikutip dari Merdekacom, Kamis (9/3/2017).

Meski tarifnya lebih mahal dari tarif angkot pada umumnya yaitu Rp 7 ribu hingga Rp 12 ribu sekali jalan, rasanya banyak orang akan lebih memilihnya dibanding harus menaiki angkot “konvensional” yang umumnya tak nyaman untuk ditumpangi.

Angkot ini merupakan salah satu wujud inovasi di bidang transportasi berikutnya yang dikeluarkan kota Bandung setelah sebelumnya menghadirkan Bandros atau Bandung Tour on Bus sebagai moda transportasi pariwisata keliling Kota Bandung. Angkot ini sendiri pertama kali diperkenalkan sekaligus dijajal oleh Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil pada Rabu pekan lalu.

Interior angkot premium Bandung (Merdeka)

Rencananya, menurut Didi Ruswandi, Angklung akan memiliki 5 sampai 12 rute menjelajah Kota Bandung. “Kita sudah mengoperasikan sekitar 5 sampai 12 rute yang melalui jalanan protokol Kota Bandung untuk memenuhi kebutuhan dalam pelayanan transportasi masyarakat Kota Bandung. Sekitar 1.600 mobil akan mulai beroperasi dengan fasilitas yang mendukung aktivitas masyarakat Kota Bandung,” ujar Didi.

Semoga saja langkah ini juga nantinya bakal ditiru oleh kota-kota lain di Indonesia. (tom)

Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.