Musik memang karya seni yang indah. Alunan musik merupakan alat multifungsi yang bisa dibuat untuk beberapa tujuan dan maksud. Bagaimana tidak? Semua aspek yang terdapat dalam sebuah alunan musik bisa kita gunakan. Dari situlah kita bisa tau apa itu aransemen, komposisi, lirik, genre, makna lagu, struktur lagu, dan hal lainnya.
Berbicara mengenai struktur lagu, mungkin kamu pernah mendengar ada istilah reff, intro atau chorus. Sebenarnya ada apa saja di dalam sebuah lagu? Berikut penjelasannya:
1. Intro/Introduction
Intro adalah awal dari sebuah lagu yang merupakan pengantar lagu tersebut. Intro juga berfungsi memberikan waktu untuk penyanyi dan pendengar mempersiapkan diri sebelum lagu benar-benar dimainkan. Biasanya musik pengisi intro bisa berupa musik instrumental atau suara vokal yang nadanya diambil dari reff lagu.
BACA JUGA: Teknologi AI dan Machine Learning: Bisa Bikin Lagu dan Terjemahkan Bahasa Hewan
Namun ada juga yang membuat nada intro sendiri yang berbeda dengan nada ditengah lagu. Intro juga terbagi menjadi Intro awal, Intro tengah dan Intro akhir. Intro awal terletak di awal lagu. Intro tengah biasanya diletakkan setelah Reff/Chorus dan Intro akhir pada Coda/Ending.
2. Verse
[adace-ad id=”160792″]
Bisa disebut juga bait. Verse adalah pengantar sebuah lagu sebelum lagu masuk ke bagian Chorus. Verse sering disebut bagian “basa-basi” dari sebuah lagu. Sebuah lagu yang baik bahkan memiliki Verse yang kuat secara melodik dan harmonik yang tidak kalah dengan bagian reff-nya. Bagian Verse bukan merupakan bagian yang klimaks pada lagu. Hanya berupa pengantar dan berisi kalimat-kalimat pembuka. Kebanyakan detail lagu berada di bagian Verse yang menceritakan lebih banyak ketimbang bagian Reff/Chorus.
3. Bridge
Bridge adalah sebuah bagian lagu yang bukan merupakan verse atau chorus. Bridge ini biasanya dipakai untuk menjembatani antara bagian-bagian lagu. misalnya menjembatani antara Chorus dengan Verse atau sebaliknya bahkan Bridge juga dipakai untuk menjembatani antara Chorus dengan Chorus yang Modulasi (naik nada dasar), sehingga Modulasi tidak terdengar ganjil. Nada yang dimainkan pada Bridge biasanya dibuat sangat berbeda dengan nada pada Verse dan Chorus.