10 Aplikasi Live Score Piala Dunia 2022

10 aplikasi live score terbaik untuk Piala Dunia 2022 bisa kamu baca di artikel ini. Simak sampai habis supaya kamu tidak ketinggalan update Piala Dunia 2022.

Piala Dunia 2022 sebenarnya telah dimulai sejak 20 November kemarin. Laga pembuka tersaji antara tuan rumah Qatar versus Ekuador. Laga ini dimenangkan oleh Ekuador dengan skor 2-0.

Meski sudah dimulai, masih ada laga lainnya yang belum berlangsung. Semua itu bisa kamu tonton di official broadcaster seperti SCTV, Indosiar, Mentari TV, dan Vidio. Kamu bisa menontonnya di TV atau gadget kesayanganmu.

Meskipun bisa ditonton, bisa saja kamu melewatkan pertandingan penting karena pekerjaan atau hal lainnya. Oleh karena itu, kami berikan 10 aplikasi live score Piala Dunia 2022 supaya bisa tetap update meski tidak menonton pertandingan.

1. Flashscore Indonesia

Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk update hasil sebuah pertandingan. Segala macam data tersaji mulai dari hasil skor, statistik, line up, head to head, dan klasemen atau peringkat. Tak hanya itu, tersaji pula teks komentator yang bisa menjadi informasi tambahan.

Tak hanya itu, aplikasi ini juga menampilkan informasi secara langsung. Mulai dari pelanggaran kartu kuning, kartu merah, dan perubahan skor tersaji bersamaan dengan berlangsungnya pertandingan. Jadi, kamu seolah sedang menonton laga.

Tidak hanya sepakbola, Flashscore juga menampilkan informasi terkait cabang olahraga lain, seperti tenis, esports, basket, futsal, dan lain-lain. Total ada kurang lebih 6.000 cabang olahraga yang tersedia di sini.

Aplikasi live score Piala Dunia ini telah mendapat berbagai ulasan positif di Google Play Store. Nilainya pun tergolong bagus, yaitu 4,7. Apabila kamu ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh Flashscore Indonesia

2. OneFootball

Aplikasi ini juga cocok bagi kamu yang tidak sempat menonton pertandingan. Terdapat berbagai informasi yang berkaitan dengan pertandingan, seperti hasil skor, statistik, jadwal, klasemen, dan lain-lain.

Kamu pun bisa mengikuti tim kesayanganmu dengan konten yang dipersonalisasi. Jadi, kamu bisa mengetahui berbagai hal terkait tim favoritmu, seperti jadwal pertandingan, hasil skor, head to head, dan lain-lain.

Tersedia berbagai liga dan turnamen yang bisa kamu lihat informasinya. Bahkan, mereka juga menyediakan informasi terkait Piala Dunia 2022. Meski terdapat keluhan dari segi berita, tetapi kamu bisa menikmati konten lain yang tak kalah menarik seperti video dari media sosial.

Aplikasi ini juga memperoleh berbagai ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya pun masih tergolong bagus, yaitu 4,5. Jadi, silakan unduh OneFootball melalui tautan di bawah ini.

Unduh OneFootball

3. Sofascore

Kamu ingin mendapat informasi lengkap soal Piala Dunia? Aplikasi ini cocok untukmu. Tidak hanya pemberitahuan skor langsung, Sofascore juga menyediakan informasi penting lainnya seperti statistik pertandingan. Bahkan, adapula informasi mengenai sejarah Piala Dunia sebelumnya serta seluruh pertandingan di dalamnya sehingga bisa membandingkan data-data penting terkait seorang pemain.

Tak hanya data mengenai Piala Dunia, adapula data-data penting lain seperti gambaran umum atribut, momentum menyerang, peringkat statistik, data transfer pemain, sampai kekurangan dan kelebihan tiap pemain. Semua data itu ditampilkan dalam fitur yang unik di dalam aplikasi ini.

Tidak hanya sepakbola, terdapat pula cabang olahraga lainnya, seperti bola basket, voli, rugbi, baseball, dan lain-lain. Semua cabang tersebut dapat kamu lihat dalam bentuk informasi liga atau kompetisi.

Aplikasi ini juga memperoleh ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya pun tergolong tinggi dibanding aplikasi lain, yaitu 4,8. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh Sofascore

4. FotMob

FotMob memberikan informasi lengkap seputar Piala Dunia 2022. Di sini, tersedia informasi mengenai hasil skor langsung, statistik pertandingan, klasemen, jadwal pertandingan, pencetak gol terbanyak, sampai tim favorit.

Tak hanya Piala Dunia 2022, aplikasi ini juga menyediakan informasi mengenai kompetisi lainnya dengan lebih dari 100 kompetisi. Jadi, kamu bisa mengetahui update tentang MLS Amerika, Premiere League, La Liga, Bundesliga, Serie A Italia, UEFA Champions League, dan lain-lain. Hebatnya, Fotmob telah diunduh oleh 10 juta pengunduh.

Aplikasi ini pun mendapat respon positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya pun tergolong bagus, yaitu 4,7. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh FotMob

5. 8x Sports

Aplikasi ini cocok untuk mengetahui skor suatu pertandingan. 8x Sports menyediakan informasi mengenai beragam pertandingan di seluruh dunia, termasuk Piala Dunia 2022.

Adapun informasi yang tersedia mengenai hasil skor dan pertandingan terakhir kedua tim. Adapula jadwal pertandingan yang bisa kamu lihat sesuai tanggal yang tersedia. Guna melengkapi informasi, ada juga klasemen dari setiap kompetisi.

Informasi yang kamu peroleh dilengkapi juga dengan berita yang tersaji. Kamu bisa mengetahui hal-hal menarik terkait pertandingan yang telah berlangsung.

Aplikasi ini pun memperoleh ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Bahkan, nilainya melebihi aplikasi lainnya, yaitu 5,0. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh 8x Sports

6. Footba11

Aplikasi ini juga menampilkan informasi lengkap mengenai suatu pertandingan. Kamu bisa mengetahui tentang statistik, hasil skor langsung, highlight, berita, sampai video pertandingan.

Tak hanya sekedar menampilkan informasi, Footba11 juga bisa diatur sendiri notifikasinya. Jadi, kamu bisa mengikuti seluruh informasi mengenai pemain, kompetisi, dan tim favoritmu.

Saat ini, tersedia lebih dari 600 kompetisi yang bisa kamu lihat informasinya, termasuk Piala Dunia FIFA. Oleh sebab itu, pastikan kamu selalu update menggunakan aplikasi ini.

Aplikasi ini juga memperoleh ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya masih termasuk bagus, yaitu 4,6. Apabila ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh Footba11

7. KScore

Sama seperti aplikasi sebelumnya, KScore juga memberikan informasi lengkap mengenai suatu pertandingan. Bahkan, hasil skor dan statistik di sini diperbarui secara real time. Tinggal pilih pertandingan yang ingin kamu ikuti, notifikasi akan muncul saat pertandingan berlangsung.

Tidak hanya itu, KScore juga menampilkan informasi lain terkait sepakbola dan bola basket, seperti klasemen, susunan pemain awal, statistik tim basket, kompetisi yang kamu ikuti, tim yang kamu ikuti, sampai pemain yang kamu ikuti. Perlu diketahui, aplikasi ini memuat lebih dari 2.000 kompetisi dari 150 negara, seperti Olimpiade, Liga Primer Inggris, NBA, hingga Piala Dunia FIFA.

Aplikasi ini juga memperoleh ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya masih cukup bagus, yaitu 4,2. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh KScore

8. BBC Sport

Aplikasi ini merupakan produk dari salah satu media terbesar di Inggris, BBC. BBC Sport menyediakan beragam berita terkini seputar dunia olahraga, termasuk sepakbola. Jadi, kamu bisa mengetahui tentang kabar transfer pemain, info pertandingan, dan kabar lainnya tentang si kulit bundar. Kamu pun bisa membagikan berita tersebut ke media sosialmu.

Tak hanya berita, BBC Sport juga menyajikan hasil skor langsung. Hasil skor ini dilengkapi pula dengan statistik pertandingan, analisis, serta komentar teks yang mendalam sehingga kamu punya bekal untuk berdiskusi dengan teman mengenai suatu pertandingan.

Sebagai catatan, BBC Sport lebih banyak menggunakan bahasa Inggris. Hal itu tak terlepas dari asal perusahaan yang menaungi aplikasi ini. Oleh sebab itu, kami sarankan untuk menambah keterampilan berbahasa Inggrismu.

Aplikasi ini juga mendapat ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya pun masih terbilang bagus, yaitu 4,6. Apabila tertarik dengan aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh BBC Sport

9. SportMob

Sama seperti aplikasi sebelumnya, SportMob juga menyajikan berita terkini mengenai sepakbola. Kamu dapat mengikuti kabar terbaru mengenai pemain, tim, serta turnamen favoritmu. Selain berita, terdapat pula informasi lainnya yang bisa diakses mengenai kompetisi dan pemain di seluruh dunia. Total ada lebih dari 400 kompetisi dan lebih dari 250.000 pemain yang informasinya tersedia di SportMob.

Apabila informasi lain tidak diprioritaskan, SportMob bisa membantumu. Aplikasi ini memiliki fitur personalisasi berita sehingga kamu bisa memilih berita yang ingin kamu baca. Jadi, jangan sampai kamu menjadi fans kacangan karena kurang mengetahui update tim kesayanganmu.

Sama seperti aplikasi lainnya, SportMob juga menyediakan hasil skor langsung mengenai suatu pertandingan. Hasil skor ini dilengkapi juga dengan informasi lainnya seperti jumlah shoot on goal, kartu merah, kartu kuning, pelanggaran, dan penguasaan bola.

Aplikasi ini pun mendapat ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Nilainya pun cukup bagus, yaitu 4,3. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh SportMob

10. World League Soccer Scores

Satu lagi aplikasi live score yang bisa kamu coba, yaitu World League Soccer Scores atau Skor Sepakbola Liga Dunia. Aplikasi ini memungkinkanmu untuk mengetahui pertandingan dari liga dan turnamen di seluruh dunia, salah satunya Piala Dunia 2022.

Adapun informasi yang disajikan meliputi hasil skor, statistik permainan, serta line up tim. Sebagai tambahan, adapula daftar klasemen dari suatu turnamen atau liga.

Secara keseluruhan, aplikasi ini tampak ringan karena cepat ketika membuka fitur yang diinginkan. Meski iklan mengganggu, World League Soccer Scores tetap memiliki performa yang baik.

Aplikasi ini juga memperoleh ulasan positif dari para penggunanya di Google Play Store. Bahkan, nilainya pun tidak kalah bagus dibanding aplikasi lain, yaitu 4,9. Bagi kamu yang ingin mengunduh aplikasi ini, silakan klik tautan di bawah ini.

Unduh World League Soccer Scores

Penutup

Sebagai informasi, tidak semua aplikasi di atas hanya memiliki kelebihan. Terdapat pula kekurangan yang disampaikan pengguna lain di Google Play Store. Oleh karena itu, apabila suatu aplikasi memiliki kekurangan yang mengganggu, silakan unduh aplikasi lain yang lebih baik.

Demikian informasi mengenai 10 aplikasi live score terbaik untuk Piala Dunia 2022. Semoga kamu tetap bisa update meski tidak menonton laga. Selamat mencoba. (jow)

BACA JUGA: 10 Aplikasi Nonton Piala Dunia 2022

Written by Zari

Berkunjung ke Wisata Goa Putri Baturaja di Sumatera Selatan

Berkunjung ke Air Terjun Maung Palembang yang Tersembunyi