Penyebab perceraian biasanya berawal dari kecurigaan suami atau istrinya selingkuh. Namun ada satu penyebab perceraian yang bisa dibilang cukup aneh, yaitu cerai gara-gara kelinci, seperti yang dialami oleh wanita asal Inggris berikut ini.
Sarah MacRonald, 35 tahun, diceraikan oleh suaminya gara-gara terlalu sibuk mengurus kelinci bernama Rupert yang dibelinya 5 tahun lalu. Dilansir dari Daily Mail, sejak saat kelinci itu dibeli, Sarah terus mengurus kelinci kesayangannya, bahkan memberikan tempat tidur hingga membuatkan taman khusus untuk binatang kesayangannya itu. Akhirnya suami dan ketiga anaknya kurang mendapat perhatiannya.
Sang suami yang sudah tidak bisa mentolerir sikap istrinya itu, lalu memberikan pilihan, mau memilih suami atau kelinci. Secara mengejutkan, Sarah dengan tegas mengucapkan kalau dia lebih memilih kelinci, sehingga perceraian tidak bisa dihindari lagi. Menurut wanita yang pernah bekerja di bank tersebut, kelinci adalah hewan yang paling unik di planet ini, karena memiliki gigi yang lucu dan sistem pencernaan yang sangat sensitif.
Setelah Rupert, Sarah kemudian membeli tiga kelinci betina dari Belanda dan selanjutnya tiga kelinci lagi. Akhirnya dirinya memutuskan untuk memulai bisnis dari hobinya tersebut atas saran dari temannya, yaitu membuka hotel khusus kelinci. (tom)