Seiring perkembangan zaman, teknologi kian maju. Semua hal yang berkaitan dengan teknologi terus berubah dan berinovasi. Termasuk, teknologi dalam hal kelistrikan. Teknologi pembangkit listrik terbarukan terus berkembang dan sumber-sumber energi baru mulai dieksplorasi.
Salah satu pemanfaatan energi terbarukan yang kini sedang banyak dilakukan adalah dari sektor panas bumi lewat pembangkit listrik tenaga panas bumi yang mengubah uap menjadi listrik lewat turbin.
Masing-masing negara berlomba-lomba membuat pembangkit listrik geothermal modern dan terbesar. Kini, produksi listrik berbasis panas bumi mencapai 12,8 Gigawatt (GW). Angka ini diharapkan akan bisa meningkat menjadi 14,5â??17,6 GW di tahun 2020.
Dilansir dari Good News From Indonesia, berikut ini pembangkit tenaga listrik geothermal terbesar di dunia.
PLTP Wayang Windu, Indonesia.
PLTP ini terletak di 40 kilometer di sebelah selatan Bandung. Pembangkit ini dioperasikan oleh Star Energy Geotermal Limited yang memiliki dua unit. Unit tersebut pertama dibangun pada tahun 1999 dan tahun 2009. Unit pertama yang dibangun pada masanya merupakan turbin geotermal terbesar di dunia.
Dilokasi Wayang Windu pula, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) melakukan pembangunan PLTP skala kecil yang digunakan untuk penelitian. PLTP ini mampu menghasilkan listrik sebesar 100kW.
Malitbog Geothermal Power, Filipina.
Pembangkit listrik geotermal Malitbog terletak di 25 kilometer di utara Kota Ormoc di pulau Leyte, Filipina. Pembangkit ini dibangun oleh Sumitomo Corporation dan Fuji Electric pada tahun 1993 dan selesai pada tahun 1996. Kini, pembangkit dimiliki oleh Energy Development Corporation ini mampu menghasilkan listrik 230 MW.
PLTP Darajat, Indonesia.
PLTP Darajat terletak di Pasirwangi, Garut. Pembangkit ini memiliki tiga pembangkit untuk melayani kebutuhan Jawa dan Bali. Pembangkit yang oleh dioperasikan oleh Darajat GPP Amoseas Indonesia ini mampu menghasilkan 260 MW.
Tiwi Geothermal Power Plant, Filipina.
Komplek ini terdiri dari tiga pembangkit listrik geotermal. Terletak di provinsi Albay di tenggara Manila, Filipina. Pembangkit ini dibangun pada tahun 1979 dan mampu menghasilkan listrik sebesar 290 MW.
Hellisheidi, Islandia.
Pembangkit Hellisheidarvirkjun (or Hellisheidi) terletak di Gunung Hengill selatan Islandia yang terdiri dari beberapa pembangkit. Dan saat ini telah menghasilkan listrik sebesar 300 Megawatt. Listrik yang dihasilkan dari pembangkit ini digunakan untuk mendayai kota Reykjavik.
CalEnergy-Salton Sea, CA, Amerika Serikat.
Pembangkit geotermal CalEnergy Salton Sea terdiri dari 10 pembangkit yang terletak di Calipatria, dekat dengan Laut Salton, California, Amerika Serikat. Pembangkit ini mulai beroperasi sejak tahun 1982. Pembangkit ini telah menghasilkan listrik sebesar 340 MW.
Makiling-Banahaw Filipina .
Komplek pembangkit Makiling-Banahaw ini dibangun oleh Chevron Geothermal Philippine Holdings, Inc sejak tahun 1979. Pembangkit di lokasi ini terdiri dari 14 pembangkit listrik tenaga panas bumi berbasis binary cycle dan mampu menghasilkan listrik 460 MW.
Stasiun pembangkit Cerro Prieto Meksiko.
Pembangkit listrik tenaga panas bumi Cerro Prieto merupakan komplek pembangkit yang terletak di Mexicali, Baja California. Sampai saat ini terdapat lima pembangkit geotermal yang beroperasi untuk menghasilkan listrik panas bumi terbesar ketiga di dunia yang mampu menghasilkan 720 MW.
Lardarello, Italia.
Komplek panas bumi Lardarello terletak di Italia tengah dekat dengan kota Tuscany. Sampai sekarang terdapat 34 pembangkit yang ada di lokasi ini yang dioperasikan oleh Enel Green Power dan telah menghasilkan listrik sebesar 770 MW. Komplek ini merupakan salah satu komplek pembangkit listrik panas bumi tertua di dunia yang telah beroperasi sejak tahun 1913.
Geysers, Amerika Serikat.
Pembangkit Geysers Complex, terletak di pegunungan Mayacamas yang berjarak 72 mil di utara San Francisco, California. Komplek ini merupakan lapangan pembangkit listrik panas bumi terbesar di dunia dengan 22 pembangkit yang mampu menghasilkan tenaga listrik mencapai 1,520 MW capacity.