Keren, Musisi Cilik Asal Kendal Raih Rekor Dunia

Musisi asal Indonesia kembali menorehkan prestasti secara internasional. Musisi cilik asal Kabupaten Kendal, Jefri Setiawan, berhasil memecahkan Rekor Dunia Record Holders Republic (RHR). Jerfi mampu memainkan keyboard 60 lagu selama 5 jam nonstop dengan mata tertutup di Teater Mandala Pemuda, Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, hari Kamis kemarin.

Jefri terus mengumbar senyum saat Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengajaknya berselfie. Raut muka bangga terlihat dari wajahnya setelah berhasil memecahkan rekor dunia. Jefri pun senang latihan kerasnya selama ini terbayar lunas.

“Latihannya sebenarnya tergantung mood aku biasanya tiga sampai empat jam sehari,” ujar siswa kelas V SD Ananda, Kendal ini, seperti dikutip dari Tribunnewscom, Jumat (14/4/2017).

Jefri Setiawan (Tribunjateng)

Rekor Dunia RHR ini bermarkas di Inggris dan diuji langsung oleh USA President Record Holders Republic, David Adamovich.

Untuk memecahkan rekor dunia RHR, dari 60 lagu, enam lagu di antaranya adalah ciptaaannya sendiri yakni “Raih Mimpi”, “Disayang Mama Papa”, “Adikku Tersayang”, “Kananta Sahabatku”, “Kita Bersaudara”, dan “Nusantara”. â??Kalau mau mengikuti kontes persyaratannya memang harus ada lagu ciptaan sendiri, dari 60 lagu ada enam yang saya ciptakan dalam waktu dua bulan,” bebernya

Jefri bercerita sangat menyukai musik sejak dini. Ia belajar keyboard dari umur 6 tahun. Namun, Jefri menyampaikan memiliki cita-cita dan harapan lain selain menjadi musisi. “Cita-cita aku ingin jadi dokter, kalau main musik itu cuma hiburan,” ujar bocah kelahiran Kendal 2 Maret 2006 itu polos.

Jefri Setiawan (Tribunjateng)

Ke depan Jefri memiliki keinginan untuk memecahkan Guiness Book of Record dan bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi). “Harapan aku dapat memecahkan rekor bermain keyboard di Korea Selatan 70 lagu dan bisa bertemu Bapak Presiden juga memecahkan Guiness Book of Record untuk mengharumkan nama Kendal di tingkat nasional dan internasional,” ucapnya lagi.

Sementara itu, ayah Jefri, Joko Manis, tidak menyangka perjalanan Jefri akan sejauh ini. Laki-laki yang sehari-hari membuka usaha air minum isi ulang mengetahui bakat Jefri sejak satu tahun lalu. “Awalnya dia hanya belajar secara otodidak, anaknya cerdas, cepat paham jadi cuman dengar musik aja dia tahu, karena saya lihat dia cepat belajar, saya masukkan dalam les-les musik, soalnya saya sendiri gak bisa main keyboard,” ungkapnya.

Jefri Setiawan (Tribunjateng)

Sebagai ayah, Joko tidak ingin memaksakan Jefri namun dia akan terus mendukung apa pun yang dilakukan Jefri. Joko tidak pernah berhenti mencari sponsor untuk membantu putranya membawa nama harum tidak hanya Kendal namun juga Indonesia.

Sebelumnya Jefri telah tampil beberapa kali diantaranya di Kuala Lumpur, Malaysia pada 25 September 2016 lalu. Dia juga sudah memecahkan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), Lembaga Prestasi Indonesia (LEPRID), dan Original Record Indonesia (ORI). (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

5 Film Seru Bertema Balapan Selain Fast & Furious

Wow, 5 Penjara Ini Punya Fasilitas Bak Hotel Mewah