Wow, Nenek 92 Tahun Terbangkan Pesawat Tempur

Anabel

Joy Lofthouse (mnn.com)

Sejatinya apa yang seharusnya dilakukan oleh seseorang yang sudah berusia tua bahkan bisa dibilang sangat tua? Mungkin mereka seharusnya menghabiskan waktu mereka dengan beristirahat di rumah.

Tetapi tidak dengan nenek berusia di 92 tahun ini. Dalam tayangan video yang dimuat oleh BBC, Joy Lofthouse, nama nenek tersebut, mendapatkan kesempatan untuk bisa mengudara lagi mengemudikan pesawat tempur.

Hebat sekali, ya! Joy rupanya merupakan pilot perempuan pada kesatuan tambahan Air Transport Auxiliary (ATA) untuk Kerajaan Inggris semasa Perang Dunia II.

Joy bersama dengan teman-teman ATA semasa muda (raf.mod.uk)

Kesatuan ATA membantu para pilot pesawat tempur Kerajaan Inggris, dalam tugas pengiriman pesawat-pesawat tempur milik Angkatan Udara dan Angkatan Laut dari pabrik-pabrik pesawat tempur ke bagian pemeliharaan ataupun ke skuadron di garis depan.

Joy adalah salah satu dari segelintir pilot perempuan untuk menerobos pembatas gender yang saat itu didominasi laki-laki dan terbang untuk Inggris selama Perang Dunia II. Joy adalah bagian dari divisi perempuan yang semuanya dijuluki “Attagirls.”

Joy sewaktu muda (kiri) dan saat berusia 92 tahun (kanan) - express.co.uk
Joy sewaktu muda (kiri) dan saat berusia 92 tahun (kanan) – express.co.uk

Selama waktunya di ATA, Joy sebenarnya telah terbang bersama dengan 18 pesawat yang berbeda, tetapi Spitfire selalu memiliki tempat khusus di hatinya.

Setelah 70 tahun lamanya ia tidak mengudara, awal Mei lalu Joy kembali bisa terbang mengendarai Spitfire, pesawat yang sangat disukainya guna menandai VE Day.

Joy ketika usai menerbangkan Spitfire (buzzfed.com)

Dalam penerbangan kali ini, Joy Lofthouse lepas landas dari Boultbee Flight Academy di Chichester, Sussex, sebagai penumpang pesawat Spitfire berkursi ganda. Ketika sedang mengangkasa, wanita itu kemudian dipersilahkan mengambil alih kendali sebagai pilot.

Sebelum lepas landas, nenek itu mengakku sedikit khawatir dan tak terlalu yakin untuk menerbangkannya seperti waktu masih muda dulu. Namun setelah mendarat ia menyatakan rasa bahagianya.

(anb)

Anabel

Volume up, turn on the music~