Dalam dunia kerja, pengetahuan berbahasa asing mutlak dibutuhkan bagi Anda yang ingin bekerja di perusahaan multinasional. Biasanya, mereka menyertakan kemampuan berbahasa asing sebagai salah satu syaratnya. Sementara di dunia pendidikan, kemampuan berbahasa asing juga sangat dibutuhkan jika Anda ingin melanjutkan studi di luar negeri atau jika Anda ingin melanjutkan pendidikan pascasarjana di dalam negeri.
Tuntutan untuk menguasai bahasa asing yang tinggi membuat banyak orang berbondong-bondong untuk belajar berbagai macam bahasa. Maka tak heran jika kini jurusan bahasa atau kursus bahasa asing dapat ditemukan dimana-mana. Nah, jurusan bahasa asing yang ada di kampus-kampus biasanya dipilih oleh mereka yang ingin mendalami tentang ilmu bahasa (linguistik). Sementara, bagi mereka yang ingin bisa berkomunikasi dalam bahasa asing, tempat kursus dan les merupakan pilihan terbaik untuk tempat belajar.
Jika Anda ingin belajar berbahasa asing, tempat kursus bahasa asing kini dapat dengan mudah dijumpai hampir di seluruh kota di Indonesia. Di Kota Malang, salah satu tempat kursus bahasa yang direkomendasikan adalah Mayantara School.
Mayantara School Malang merupakan salah satu tempat kursus bahasa dengan pilihan belajar bahasa yang cukup lengkap. Di tempat kursus yang telah berdiri sejak tahun 2011 tersebut Anda bisa belajar tujuh bahasa sekaligus, yakni Inggris, Perancis, Belanda, Jepang, Korea, Jerman, dan Arab.
Menurut penuturan Susi – salah seorang siswa yang pernah belajar di Mayantara School, pengajar di Mayantara School sangat ramah. Ia juga menambahkan jika para staf pengajar juga bisa memberikan konsultasi jika siswa ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri.
Selain ramah, beberapa siswa juga menyukai para pengajarnya yang profesional. “Guru Bahasa Belandanya keren, karena pernah mengajar para imigran di Belanda,” ujar Ivah salah seorang murid yang pernah belajar bahasa Belanda.
Sekolah bahasa yang kini juga telah membuka cabang di Bali tersebut juga bisa dibilang tempat les yang pas bagi para profesional muda yang tidak memiliki banyak waktu luang atau sulit mengatur jadwal. Pasalnya, Mayantara School Malang menawarkan metode pembelajaran privat yang jadwalnya bisa Anda sesuiakan sendiri. Saat memilih metode private, Anda juga bisa memilih untuk bisa belajar di rumah.
Selain itu, bila Anda tidak bisa bertatap muka langsung dengan guru, Anda juga bisa memilih online course sebagai pilihan metode belajar Anda. Nah, untuk sarana online course, Mayantara School memanfaatkan platform G Suite For Education, agar siswa bisa belajar kapan saja dan di mana saja.
Mayantara School bisa dibilang juga sebagai salah satu tempat kursus bahasa dengan biaya yang terjangkau. Di tempat les tersebut, siswa bisa memilih dua sistem pembayaran, yaitu pembayaran lunas dan pembayaran angsuran. Jika siswa memilih pembayaran lunas maka siswa akan mendapat diskon 10%. Sementara, jika belum memiliki cukup uang, siswa bisa memilih untuk mengangsur pembayaran, dengan sistem 3–4x angsuran. Untuk pembayarannya, siswa bisa melakukannya tiap pertemuan kelipatan 8, yakni pertemuan ke-8, ke-16, dan ke-24.
Di era globalisasi seperti saat ini, kemampuan berbahasa asing bisa dibilang sebagai salah satu kebutuhan primer. Kemampuan tersebut sangat dibutuhkan dalam mencari pekerjaan, melanjutkan pendidikan, sampai kebutuhan berkomunikasi sehari-hari.
Nah, jika Anda tertarik untuk kursus, Saat ini Mayantara School beralamat di Jl. Puncak Mandala 40A – Raya Tidar, Kota Malang. Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa menghubungi staff mayantara melalui telepon di nomor (0341) 5081465 atau WhatsApp 081 333 666 139. (jow)