STORY: Michelle Phan, Pelayan Restoran yang Jadi Ratu Kecantikan

Mungkin Anda sudah mengenal sosok bernama Michelle Phan jika sering membuka situs YouTube, terutama jika berhubungan dengan kecantikan. Wanita campuran Vietnam dan Amerika yang satu ini memang identik sekali dengan Youtube, karena di sanalah ia eksis membagikan berbagai tips makeup, kecantikan dan perawatan kulit lainnya.

Wanita ini sering membagikan tips tentang bagaimana menggunakan makeup untuk eksperimen yang unik. Misalnya menggunakan makeup untuk menjadi karakter tertentu. Tekniknya pun unik, mulai dari melebarkan mata, menggunakan face painting dan sebagainya. Namun siapa sangka kalau ternyata dirinya dulu bekerja di bidang yang tidak berhubungan dengan kecantikan sama sekali?

Dilansir dari The Richest, Jumat (11/7/2014), dulunya Michelle Phan adalah seorang waitress atau pelayan restoran biasa. Namun ia memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya. Ia ingin meraih mimpinya dalam dunia makeup dan kecantikan, apalagi passionnya sangat kuat di sana. Keputusan itu sangat sulit, namun ia berani melakukannya berbekal tekad yang kuat.

Berhenti jadi pelayan, kini Michelle mampu membuktikan kalau dirinya cukup sukses menjadi vlogger kecantikan. Bila dulu Michelle Phan masih kelihatan menggunakan makeup sederhana, kini ia sering tampil lebih eksotis dan cantik. Michelle Phan juga sudah memiliki line makeup sendiri bernama EM Cosmetics.

Michelle Phan kini masih sering membagikan tips untuk menggunakan bahan alami sebagai metode praktis merawat kulit di rumah. Yang menarik orang, terutama kaum pria, betah menonton videonya adalah Michelle memiliki wajah cantik khas oriental. Selain itu, Michelle Phan adalah sosok yang kreatif dalam hal kecantikan. Ia bisa membuat semua orang pintar menggunakan makeup lewat trik-trik yang ia lakukan.

Misalnya, bagaimana membuat shading menggunakan blush on atau bronzer yang lebih menukik mengikuti tulang pipi, atau bagaimana mengurangi selulit dengan menggunakan kopi, membuat manicure ala profesional dan sebagainya. Semua dibagikan dengan menggunakan teknik yang mudah ditirukan orang.

Jika Anda ingin melihat beberapa tips kecantikan dari Michelle, atau hanya ingin sekedar melihat wajah cantik Michelle, Anda bisa mengunjungi situs YouTube dan membuka akun resmi dari Michelle. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Naskah Film ‘Transformers 5’ Beredar Luas di Internet

Waspada! Stres Kerja Bahayakan Kesehatan Mental