Sensasi Bertualang Ala Hobbit di Hobbiton Selandia Baru

Apakah Anda salah seorang penggemar berat dari trilogi The Lord of The Rings dan The Hobbit? Ingin merasakan tinggal di bawah tanah layaknya Hobbit yang ada di film? Keinginan Anda tersebut bisa terwujud jika datang ke Selandia Baru. Pasalnya rumah Hobbit tersebut benar-benar nyata dan bukan hanya sekedar imajinasi belaka.

Hobbit Holes tersebut berada di Hobbiton. Dikutip dari situs resmi pariwisata Selandia Baru, desa Hobbiton berlokasi di Matamata, Waikato, Selandia Baru.

Rumah Hobbit tersebut ternyata berada di salah satu daerah peternakan di Matamata. Peternakan ini merupakan lokasi syuting untuk pengambilan gambar film The Lord of The Rings dan The Hobbit. Area pengembalaan hewan ternak yang memiliki luas sekitar 500 hektar tersebut diubah menjadi tempat tinggal Hobbit di bawah tanah. Untuk mengubah area berbukit yang ada di ladang peternakan, butuh waktu bertahun-tahun. Tempatnya dibuat semirip mungkin dengan penggambaran yang ada di dalam novel.

Saat ini Hobbiton masih dipertahankan keunikan dan keasliannya karena masih dipakai untuk syuting film The Hobbots. Namun saat sedang tidak syuting, lokasi tersebut dibuka untuk tempat wisata umum.

Desa Hobbiton menampilkan sejumlah rumah Hobbit yang muncul dalam film The Lord of The Rings, diantaranya Bag End, Green Dragon Inn, dan Party Tree. Keunikan dari desa ini akan membuat Anda seperti berada di film aslinya. Anda serasa tinggal seperti Hobbit yang berada di dalam lubang-lubang bawah tanah.

Uuntuk Anda yang ingin mengunjungi sejumlah tempat wisata yang digunakan saat syuting. Anda bisa memilih paket Hobbiton Movie Set Tour. Pengunjung juga bisa menikmati makan malam dan pesta ala kaum Hobbit yang biasa dilakukan di Green Dragon Inn. Tertarik untuk merasakan petualangan seperti Frodo?(dea)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.