Penyanyi Tina Toon siap memanjakan lagi penggemarnya melalui lagu terbaru berjudul “Baby”. Agar lebih kekinian, Tina Toon akan mengusung musik Electronic Dance Music alias EDM di single terbarunya itu.
Meski mengusung musik EDM, Tina yang merupakan mantan penyanyi cilik itu masih mengemas lagunya dalam kemasan pop yang easy listening. “Kekinian dan seru sih. Aku pengen punya musik yang beda dari yang biasanya. Ini lebih ke groove, tapi unsur popnya masih kerasa, hehe,” ujar Tina seperti dikutip dari Suaracom, Selasa (17/1/2017).
â??Liriknya aku yang buat sendiri, tapi komposernya salah satu musisi Indonesia dan masih dirahasiakan,â? lanjut Tina.
Untuk cerita dalam lagunya, Tina mengambil tema tahun baru yang biasanya diartikan sebagai era baru bagi seseorang dalam menjalani hidup. â??Intinya kan tahun baru, orang baru, spirit yang baru. Jadi lagu ini tentang kalau dulu pernah disakitin, ketemu our baby, artinya kesayangan kita yang sekarang ini, bisa ngobatin segalanya, happy deh,â? ujar Tina yang juga mengakui bahwa inspirasi lagu ini tak jauh dari kisah cintanya.
Untuk promosi, Tina mengatakan kini tak perlu repor-repot, karena perkembangan media sosial sudah sangat pesat. â??Langsung ke fans ya, kalau dulu kan mungkin one way communication, kalau sekarang lebih kalau yang kalian mau aku bikinin deh, lebih interaktif banget,â? kata Tina. (tom)