5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu

Merna Arini

Arung Jeram (alidesta.files.wordpress.com)

Rafting atau arung jeram merupakan salah satu olahraga air yang tergolong cukup esktrem. Pasalnya kamu membutuhkan fisik yang kuat untuk dapat mengarungi sungai, menantang jeram dan derasnya arus air serta melewati batu-batuan sungai dengan menaiki perahu karet. Kamu pun harus bisa mengendalikan laju perahu karet dengan hanya berbekal dayung sebagai senjata. Meski tergolong sulit dan ekstrem, tapi olahraga ini sangat disukai karena selain bisa menguji adrenalin, kamu juga bisa menguji kekompakan dengan teman-temanmu. Dalam satu perahu karet ini biasanya dinaiki 5-6 orang sehingga membutuhkan kekompakan dalam mengendalikan perahu saat sedang rafting. Buat kamu yang ingin ajak teman-teman kamu rafting, kamu bisa mencoba salah satu dari lima spot rafting paling kece yang ada di Indonesia ini, yaitu:

1. Sungai Serayu di Banjarnegara

Sungai Serayu greenleafoutbound.blogspot.co .id 5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu
Sungai Serayu (greenleafoutbound.blogspot.co.id)

Spot rafting pertama adalah sungai Serayu yang terletak di Banjarnegara, Jawa Tengah. Spot ini memang memiliki potensi rafting yang sangat menantang dengan arus yang cukup deras dan bebatuan sungai yang besar-besar. Sambil rafting, kamu bisa menikmati indahnya pemandangan alam dan pedesaan yang masih sangat asri karena masih belum banyak terjamah oleh wisatawan. Meski begitu, sungai Serayu ini pernah dijadikan salah satu lokasi untuk kejuaraan rafting internasional pada tahun 2013. Tingkat kesulitan rafting di sungai Serayu ini mulai dari grade 2-5.

2. Sungai Alas di Aceh

Sungai Alas tribunnews.com 5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu
Sungai Alas (tribunnews.com)

Sungai Alas yang terletak di ujung Pulau Sumatera ini membelah Taman Nasional Gunung Leuser, NAD. Sungai Alas memang sangat digemari untuk dijadikan spot rafting. Pasalnya, sungai ini tak hanya memiliki arus yang deras saja, tapi juga tikungan-tikungan tajam dengan bebatuan besar yang harus kamu hindari. Saat sedang rafting, jangan kaget ya kalau nanti kamu akan bertemu dengan aneka satwa liar yang kerap muncul di sepanjang aliran sungai.  Setiap tahunnya, Aceh Leuser International Rafting diadakan di sungai Alas ini dan pesertanya adalah para rafter profesional dari seluruh dunia. Sungai Alas ini memiliki grade 3-4.

3. Sungai Asahan di Sumatea Utara

Sungai Asahan ndisachz.blogspot.com 5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu
Sungai Asahan (ndisachz.blogspot.com)

Spot ketiga yang kece untuk rafting adalah sungai Asahan yang terletak di Sumatera Utara. Sungai ini disebut-sebut sebagai spot rafting terbaik ketiga yang ada di dunia setelah sungai Zambesi di Afrika dan sungai Colorado di Amerika Serikat. Tingat kesulitan di sini mencapai grade 4-5 sehingga sungai Asahan ini sering dijadikan spot pertandingan rafting tingkat internasional. Rute rafting di sungai Asahan memang sangat panjang, yakni sekitar 22 km sehingga kamu butuh fisik yang benar-benar kuat untuk mengarungi derasnya arus di sini.

4. Sungai Ayung di Bali

Sungai Ayung www.lovina.co .id 5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu
Sungai Ayung (www.lovina.co.id)

Bali memang menjadi surga bagi para wisatawan. Tak hanya pemandangan alamnya yang indah, tapi kamu juga bisa melakukan rafting di sungai Ayung yang merupakan sungai terpanjang di Bali. Kamu bisa melakukan rafting di sini sepanjang 12 km dengan waktu tempuh kira-kira 2 jam lamanya. Sungai Ayung memiliki grade 2-3 dengan tikungan-tikungan tajam dan bebatuan besar yang siap menghadangmu di tengah-tengah sungai. Satu hal yang menarik saat kamu sedang rafting di sini adalah kamu bisa melihat pahatan-pahatan tebing di beberapa titik sungai Ayung yang merupakan karya seniman-seniman Ubud.

5. Sungai Citarik di Sukabumi

Sungai Citarik citarikarungjeram.com 5 Spot Rafting Paling Kece di Indonesia yang Siap Uji Adrenalin Kamu
Sungai Citarik (citarikarungjeram.com)

Terakhir ada sungai Citarik yang terletak di Taman Nasional Gunung Halimun, Cikadang, Sukabumi, Jawa Barat. Spot ini menjadi spot terfavorit warga Jakarta karena memang lokasinya yang tak terlalu jauh dari pusat kota. Sungai sepanjang 17 km ini memiliki tingkat kesulitan grade 3-4. Arusnya memang cukup stabil, tapi ada banyak bebatuan kecil dan sedang yang siap menghadangmu. Jadi jangan sampai lengah ya! Sungai Citarik ini menawarkan pemandangan yang berbeda dengan sungai-sungai lain yang digunakan untuk rafting, yakni kamu bisa menikmati pemandangan air terjun yang sangat indah.

Kece-kece khan kelima spot rafting di atas? Yuk, buruan ajak teman-temanmu untuk mencoba rafting saat weekend di salah satu spot di atas! (jow)

Bagikan:

Merna Arini

Buka jendela ilmu dengan membaca.
Banner Promo FXpro