Menikah menjadi impian bagi setiap pasangan. Baik yang sudah lama menjalin hubungan maupun mereka yang sudah berani berkomitmen. Oleh karenanya, setiap orang pasti ingin pernikahannya berkesan dan hal ini sudah disiapkan jauh-jauh hari. Termasuk untuk urusan foto pre-wedding. Dilansir jadiBerita dari Tribunnewscom, Jumat (21/7/2017), berikut adalah 5 gunung di Indonesia yang pemandangannya cocok untuk foto prewed.
1. Gunung Prau, Jawa Tengah
https://www.instagram.com/p/BK_BvBzDmfv/?taken-by=gunung_prau
Pemandangan indah yang dihadirkan di Gunung Prau adalah gagahnya Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Lawu, hingga Gunung Slamet. Ditambah lagi Gunung Prau terkenal akan pemandangan matahari terbit alias sunrise yang indah.
2. Gunung Merbabu, Jawa Tengah
https://www.instagram.com/p/BFG1GjIkINs/?taken-by=rizal.fathurahman
Sabana 1 dan Sabana 2 di Gunung Merbabu menyihir banyak pendaki. Rasanya, hamparan bukit nan hijau di gunung setinggi 3.145 mdpl itu bisa jadi background paling adem dalam foto prewed. Selain itu, gagahnya Gunung Merapi akan menambah keindahan tersendiri di fotomu.
3. Gunung Papandayan, Jawa Barat
https://www.instagram.com/p/BWw6u1ugi6D/?tagged=papandayan&hl=en
Ada banyak spot di gunung yang berada di Kabupaten Garut ini yang bisa jadi lokasi foto prewed. Dari basecamp saja, traveler bisa berfoto di jalur pendakian dengan latar belakang kawah. Termasuk tempat camp Pondok Saladah, kawasan penuh bunga edelweis di Tegal Alun, hingga Hutan Mati, semua bisa dijadikan latar untuk foto prewed-mu.
4. Gunung Semeru, Jawa Timur
https://www.instagram.com/p/BWxREqilAQ1/?tagged=semeru&hl=en
Gunung tertinggi di Pulau Jawa ini memiliki banyak spot menarik yang bisa jadi latar belakang foto prewed. Kamu bisa berfoto dengan background Ranu Kumbolo yang begitu indah di pagi hari. Bila masih kurang, kamu dan pasanganmu bisa berfoto di Oro-oro Ombo yang jadi ladang bunga Verbena brasiliensis, hingga hamparan Edelweis di Jambangan.
5. Gunung Bromo, Jawa Timur
https://www.instagram.com/p/BWzBTPuBoQ6/?tagged=bromo&hl=en
Ada banyak spot indah di sekitar Gunung Bromo. Mulai dari padang Pasir Berbisik, hamparan Bukit Teletubbies, hingga Bukit Penanjakan dengan pemandangan Gunung Bromo, Gunung Batok, dan Gunung Semeru. (tom)