Pemeran Thor Bisa Ngomong Indonesia, Bukti Bahasa Kita Sudah Mendunia

Hutomo Dwi

Chris Hemsworth (Vancouversun)

Film animasi superhero produksi Marvel Studios “Avengers: Infinity War” kini sedang digandrungi oleh hampir semua orang. Otomatis, para pemain yang terlibat di dalamnya juga makin dikenal oleh orang Indonesia, termasuk aktor yang memerankan Thor, yaitu Chris Hemsworth.

Thor sebelum-sebelumnya dikenal dengan rambut panjangnya yang berwarna pirang dengan palu saktinya, namun setelah film terakhirnya yang berjudul “Thor: Ragnarok”, ia nggak lagi tampak memiliki rambut panjang pirangnya bahkan nggak membawa palunya yang legendaris itu. Hal itu jelas menjadi kejutan bagi penggemar film-film Marvel. Nggak hanya itu, kejutan lain juga datang dari aktor yang berperawakan tinggi itu.

Pada sebuah kesempatan wawancara bersama Cinta Kiehl, Chris Hemsworth mengucapkan beberapa kalimat dalam Bahasa Indonesia saat mengetahui bahwa Cinta Kiehl berasal dari Indonesia. Bahkan Chris Evans, pemeran Steve Rogers alias Captain America yang berada di sampingnya di wawancara tersebut terkaget-kaget dan seolah nggak percaya bahwa pria berkebangsaan Australia tersebut bisa berbahasa Indonesia dengan baik.

Setelah ditanya, ia mengaku saat masih duduk di bangku sekolah ia mempelajari Bahasa Indonesia sebagai salah satu subjek pelajaran. Ternyata Bahasa Indonesia dimasukkan sebagai salah satu kurikulum pengajaran di Australia.

Momen lain di mana Chris menunjukkan kefasihannya berbahasa Indonesia adalah ketika diwawancara oleh salah satu media Indonesia dalam Red Carpet film “Thor: Ragnarok” tahun 2017 lalu. Chris dalam wawancara itu mengaku sangat menyukai Indonesia, dari makanan sampai orang-orangnya. “Bagus sekali,” katanya.

Ada juga saat Chris diwawancara oleh influencer Indonesia, yaitu Arief Muhammad. Saat itu, Chris menunjukkan bahwa dia bisa menghitung angka satu sampai sepuluh dalam bahasa Indonesia. Sayangnya, dalam wawancara itu Chris mengaku bahwa sudah banyak kosakata bahasa Indonesia yang hilang darinya.

Terbukti bahwa segala budaya yang ada di Indonesia, termasuk bahasa, bisa mendunia. Kita sebagai orang Indonesia harus bangga. (tom)

Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.