Setelah tiga dekade sejak awal dirilis, video populer “Thriller” milik Michael Jackson akan digarap ulang. Kali ini, mereka berencana akan menggarapnya dalam bentuk video tiga dimensi alias 3D.
John Landis, pemegang konten asli dari video ini, akan mengawasi proyek yang diharapkan bakal selesai tahun depan. Sutradara dari “The Blues Brothers” ini telah menyelesaikan perselisihan hukum yang berlarut-larut soal harta milik Jackson terkait video ini, pada tahun 2012 silam.
“Perkara ini sudah berlangsung selama bertahun-tahun, tapi kami telah menyelesaikannya, dan mereka akhirnya membayar saya,” ungkap Landis seperti dilansir dari New York Daily News, Minggu (5/10/2014).
Pria 64 tahun ini juga mengungkapkan bahwa Michael Jackson sendiri pernah membayangkan melihat menonton “Thriller” dalam versi tiga dimensi. Tentu akan menjadi video yang sangat menarik dan bikin banyak orang penasaran, jika video “Thriller” dalam format 3D ini berhasil dirilis.
“Video ikonik ini belum pernah dirilis dalam versi Blu-Ray, dilihat di bioskop, ataupun rilis dalam versi 3D. Dan itu adalah bayangan Michael. Pada kenyataannya, dalam ‘This Is It’ London show-nya, dia bermaksud menampilkan segmen dengan bentuk 3D,” paparnya.
Pada tahun 2010, video musik “Thriller” yang menampilkan zombie-zombie menari itu sendiri telah menjadi video musik pertama yang masuk dalam arsip film nasional Amerika. Kalau sekarang bakal dirilis versi tiga dimensinya, apakah Anda termasuk salah satu dari orang-orang yang penasaran menantikannya?
Seperti diketahui, Michael Jackson yang dijuluki sebagai Raja Pop (King of Pop) ini telah memiliki lagu-lagu hitsnya sejak pertama kali muncul sebagai penyanyi. Lagu-lagu itu tidak hanya terkenal di negara asalnya, yaitu Amerika Serikat, tapi juga di luar negeri, termasuk Indonesia. Hampir semua orang, terutama generasi 90-an mengetahui siapa itu Michael Jackson dan apa saja lagunya. (tom)