Atasi Kecewamu Saat Gebetan Lebih Memilih Temanmu

Anabel

Dalam urusan asmara, kecewa seringkali dirasakan oleh beberapa orang. Kecewa karena hubungan internal ataupun ada penyebab eksternal. Lalu bagaimana mengatasi kecewa saat gebetan kita lebih memilih orang lain, yang merupakan teman kita sendiri? Dikutip dari wolipop, ini dia caranya:

1. Atur Emosi

Saat mengetahui pahitnya kenyataan cinta yang harus kamu terima memang tidak mudah untuk bisa dengan mudah tersenyum dan berlega hati menyambutnya. Tetapi sangat penting bagi kamu untuk mengatur emosimu sehingga dapat mengetahui makna dibalik semua ini. Kamu harus bijak memahami dan memaknai kehidupan. Mungkin memang dibutuhkan beberapa waktu untukmu menenangkan diri, itu lebih baik dibandingkan kamu gegabah dalam bertindak.

2. Ingat kembali tujuanmu

Saat kamu menetapkan hatimu pada satu pilihan, coba ingat kembali apa yang memberanikanmu untuk memilihnya. Apakah ada alasan materil atau memang tulus dari hatimu. Selain itu, mampukah kamu untuk membahagiakan dia, dan bahagiakah kamu saat bersamanya kelak menjalani hidupmu bersamanya?

3. Intropeksi Diri

Sebagai manusia yang baik, seharusnya kamu bisa mengkoreksi dirimu sendiri. Lihat dan bercerminlah pada dirimu, kenali dirimu lebih jauh. Eksplorasikan apa saja yang terjadi dengan hidupmu selama ini, apa maknanya, dan apa yang bisa diambil hikmahnya. Jika merasa sulit melakukannya sendiri, cobalah berbicara kepada seseorang yang bisa mendengar keluh-kesahmu dan dapat membantu untuk memberikan solusi permasalahan yang sedang dihadapi. Kamu harus memahami dimana titik kelemahamu yang menyebabkan gebetanmu lebih memilih orang lain.

4. Berubah

Setelah intropeksi diri, kamu harus bisa mengambil tindakan untuk dirimu sendiri. Kamu harus bisa menjadi yang lebih baik lagi. Buatlah keputusan yang tepat atas tindakanmu kedepannya, karena kamu sudah melakukan berbagai evaluasi terhadap dirimu. Ingatlah, cinta akan menemukan jalannya sendiri.

(anb)

Anabel

Volume up, turn on the music~