Belakangan, ada sebuah tradisi baru yang sedang populer di dunia sosial media, terutama di Indonesia. Kamu juga pasti sering melakukan hal ini, yakni memotret makanan yang tersaji di hadapan kamu sebelum kamu menyantapnya. Setelah memotret makanan tersebut, kamu akan mengunggahnya ke sosial media seperti twitter, facebook, path, dan instagram. Fenomena seperti ini sudah menjadi tradisi yang kerap kali dilakukan para netizen.
Instagram sebagai media yang paling banyak digemari untuk berbagi foto ternyata menjadi pilihan utama saat seseorang ingin menshare makanan yang mereka makan. Banyaknya netizen yang menggunggah foto-foto makanan ini membuat beberapa makanan menjadi primadona di instagram. Berikut ada beberapa makanan yang sering diunggah oleh para pengguna instagram, yaitu:
1.Pizza
Siapa yang tidak suka pizza. Hampir semua pengguna instagram pernah menggugah foto pizza di instagram mereka. Pizza tidak hanya digemari di benua Eropa dan Amerika, tetapi juga benua Asia, meski di Asia kebanyakan foto pizza yang diunggah merupakan foto pizza dengan topping manis.
2.Sushi
Mungkin kamu akan mengira kalau Jepang adalah negara yang mengupload foto sushi terbanyak, namun faktanya New York menjadi penyumbang persentase terbesar sebagai kota pengunggah foto sushi terbanyak, diikuti Los Angeles di posisi kedua, kemudian Bangkok, Milan, dan Tokyo.
3.Steak
Makanan yang kerap dijadikan santap malam alias dinner ini juga banyak diunggah di instagram. Foto-foto steak di instagram banyak diunggah oleh orang-orang dari negara Asia seperti Singapura, Jepang, dan Korea.
4.Burger
Bagi orang barat, burger sudah menjadi makanan tradisi yang bisa dijumpai di berbagai sudut kota. London menduduki peringkat pertama di dunia yang mengunggah foto burger paling sering ke instagram, diikuti oleh New York, kemudian Los Angeles.
5.Cake
Penampilan cantik nan manis dari sepotong cake tentunya mampu mencuri perhatian kamu untuk segera memfoto lalu menguploadnya ke instagram. Cake masuk dalam daftar lima makanan yang paling banyak diunggah di instagram. Negara-negara yang ada di Amerika Serikat menjadi penyumbang terbanyak foto cake di instagram.
Selain kelima makanan di atas, masih ada bacon, tacos, donat, kari, pasta, dan juga hotdog yang paling sering diunggah di instagram. Ada pula makanan-makanan khas yang diunggah oleh negara-negara tertentu seperti poutine, hidangan khas Kanada yang berupa keju, keripik dan saus, yang sebagian besar diunggah di Montreal, Toronto, Vancouver, Laval dan Ottawa, yang merupakan kota-kota di Kanada. Lalu ada Banh mi, baguette khas Vietnam yang banyak di unggah di Australia. Patbingsu alias es serut Korea yang banyak diunggah di Seoul, Korea. Lalu di Indonesia sendiri ada kuliner soto dan juga nasi rames alias nasi campur yang sering diunggah. Kamu sendiri sering mengupload foto makanan apa di instagram? (jow)