jadiProfil: Mia Ismi Halida, si Dara Cantik Personel VIOLET

Violin adalah salah satu instrumen musik yang dapat dibilang rumit. Dalam bermain violin atau biola, ada teknik-teknik tersendiri yang harus diikuti. Karenanya, tidak banyak orang yang dapat bermain violin. Tentu saja agar mahir memainkannya, JBers harus belajar dan berlatih dengan giat.

Nah, apa jadinya jika ada 3 orang perempuan Indonesia yang cantik dapat bermain violin bersama-sama? Ditambah lagi mereka dapat bermain violin sambil bernyanyi dalam koreografi yang indah. Tentu saja bikin JBers penasaran bukan.

Ya, 3 perempuan cantik itu tergabung dalam sebuah grup bernama VIOLET. Ini merupakan satu-satunya grup dengan konsep unik di Indonesia.

Dan, kali ini JadiBerita akan hadirkan biografi salah satu personel VIOLET, yaitu Mia.

Mia yang merupakan salah satu personel grup VIOLET ini ternyata nama aslinya adalah Ismi Halida. Namun ia memang lebih akrab bila kita panggil Mia `Violet`.

Bersama dengan dua orang kawannya yaitu Errin (Sherrin Tharia) dan Ava (Achdinanti Victoria Achjuman), mereka disatukan oleh gairah yang sama pada keindahan alunan instrumen, yaitu: Violin. Group Violet ini dibangun dan disatukan dalam label dan artis manajemen KLa Corporation sejak Agustus 2011.

Sarjana Sastra Jepang lulusan UI (Universitas Indonesia) ini menguasai piano klasik dan biola, serta memiliki profesi lain di luar musik sebagai MC (Master of Ceremony). Perempuan dengan bakat unik ini mendiskripsikan dirinya sebagai â??big dreamerâ?, pecinta seni, dan pecandu musik.

Mia sendiri merupakan anggota termuda dari grup VIOLET ini. Ia lahir di Jakarta pada tanggal 11 Maret 1987. Perempuan jangkung dan semampai ini sebelumnya banyak berkiprah dari kejuaraan- kejuaraan yang berhubungan dengan musikal. Prestasi-prestasinya menunjukkan bahwa dia sangat multitalented (memiliki banyak bakat). Mulai dari bidang tarik suara, penciptaan lagu, aransemen, musikalisasi puisi dan lain sebagainya.

Bersama Alunada Band, Mia juga pernah menjadi Juara 1 Lomba Cipta Lagu â??Jadilah Sahabat Bumiâ? yang diadakan oleh Kompas Muda & Gramedia Jakarta pada bulan Maret 2009. Di luar prestasi musiknya, Mia juga sempat menjadi Finalis None Jakarte 2010 dan Juara 2 Putri Batik Nusantara tahun 2011.

Ismi Halida â??Miaâ??

dia perempuan, dia bernyanyi, dia berpuisi, dia bermusik, dia menikmati tiap detik dalam hidupnya,dia pernah bahagia, dia bahagia, dan dia akan bahagiaâ?¦

Nama : Ismi Halida

Panggilan : Mia

Astrologi : Pisces

Musik favorit : Evanescence, Jamiroquai, Michael Jackson, Anggun, Linkin Park, Jason Mraz

Pengarang favorit : Bach, Beethoven, Mozart

Buku favorit : The Lord of The Rings, Harry Potter, Twilight

Film favorit : Titanic, Devil Wears Prada, Kung Fu Panda, Avatar, Transformers

Acara Televisi favorit : Sailormoon, Amazing Race, Jejak Petualang

Twitter : @miaismi

Facebook : http://www.facebook.com/mia.i.halida

Favorite Quotes :

â??Big Dreamer Never Sleepâ??

â??Satu hal yang pasti adalah ketidakpastianâ??

â??Aku berpikir maka aku adaâ??

â??Kegelapan adalah ketiadaan cahayaâ??

â??Segalanya=kosongâ??

Sekilas mengenai VIOLET

Ketiga dara grup Violet ini diproduseri dan dibimbing oleh Katon Bagaskara, dengan arahan koreografi dan bimbingan performance oleh Ari Tulang. Pada bulan Oktober 2011, Violet telah mengeluarkan single pertama â??Bahagia Tanpamuâ?, sebuah lagu lama dari KLa Project yang terangkum dalam CD Album â??A Tribute to KLa Projectâ? yang diproduseri oleh LiLo. (amd/rei)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

jadiProfil: Setiawan Djodi, Gitaris Era 80-an yang Melegenda

JadiProfil: Lobow, Pria Kalem Bersuara Merdu