Foto Bareng Motor di Dasar Air Tengah Jadi Berita di Klaten

Umbul Ponggok merupakan sebuah kolam alami yang dikembangkan menjadi wisata tirta yang cukup terkenal di Klaten. Aneka ikan warna-warni yang hidup di Umbul Ponggok dan dasar kolam yang indah menjadikannya sebagai lokasi favorit snorkeling. Tak hanya itu, Umbul Ponggok juga sering menjadi tempat latihan diving.

Berbeda dengan kolam renang yang dasarnya berupa lantai keramik, dasar Umbul Ponggok masih sangat alami berupa hamparan pasir nan luas, bebatuan, dan ribuan ikan warna-warni sehingga suasananya benar-benar seperti di bawah laut. Meski dipenuhi ikan, air di Umbul Ponggok ini tidak amis sebab airnya mengalir terus.

Foto bareng motor (Instagram)
Foto bareng motor (Instagram)

Selain kegiatan snorkeling, kegiatan lainnya yang cukup mengundang perhatian, bahkan jadi berita adalah bernarsis ria. Banyak pengunjung yang sengaja datang ke sini untuk berselfie di dalam kolam bersama ikan-ikan. Bahkan banyak pula yang bahkan bergaya narsis di dalam kolam menggunakan motorsport yang ditenggelamkan, seperti foto berikut ini.

Foto bareng motor (Instagram)
Foto bareng motor (Instagram)

Berselfie bersama motor di dasar air inilah yang kemudian ramai diperbincangkan dan jadi berita. Mungkin beberapa di antara kamu bertanya-tanya, bagaimana caranya menurunkan motor itu agar bisa ke dasar air.

Foto bareng motor (Instagram)
Foto bareng motor (Instagram)

Ternyata, caranya adalah pertama kamu harus mengosongkan bensin dan juga oli motornya. Setelah itu, kamu bongkar atau lepas knalpotnya, dan tutup lubang karburatornya. Tenang saja, motor masih bisa dipakai karena mesin motornya tidak kemasukan air, dan bahan kimia yang ada di motormu itu tidak akan mencemari air di sini. Setelah semua beres, kamu bisa turunkan motornya perlahan-lahan ke dasar air.

Umbul Ponggok terletak di Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Dari Yogyakarta bisa ditempuh kurang lebih 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi. Umbul Ponggok buka setiap hari mulai pukul 07.00 â?? 17.00 WIB.

Foto bareng motor (Instagram)
Foto bareng motor (Instagram)

Untuk masuk ke Umbul Ponggok wisatawan wajib membayar biaya retribusi sebesar Rp 5 ribu per orang. Bagi wisatawan yang ingin snorkeling namun tidak membawa peralatan, di Umbul Ponggok juga terdapat tempat penyewaan snorkeling. Berikut daftar harganya: kaki katak Rp 5 ribu, snorkel, Rp 10 ribu, pelampung Rp 5 ribu, ban Rp 5 ribu.

Bagi wisatawan yang tidak memiliki kamera underwater tidak perlu khawatir. Di Umbul Ponggok terdapat jasa penyewaan kamera underwater dengan tarif Rp 60.000 untuk 30 menit dan Rp 100 ribu untuk satu jam. Jika ingin pemotretan yang berkonsep, di tempat ini juga terdapat jasa pemotretan underwater dengan harga relatif murah.

Foto bareng motor (Instagram)
Foto bareng motor (Instagram)

Jika ingin melakukan pemotretan di Umbul Ponggok, wisatawan disarankan datang pada hari Senin â?? Jumat pukul 07.00 â?? 09.00 WIB atau pukul 14.00 â?? 16.00 WIB. Sedangkan pada akhir pekan Sabtu â?? Minggu untuk hasil yang memuaskan disarankan datang pukul 07.00 â?? 09.00 WIB. Pemotretan di pagi atau sore hari akan menghasilkan gambar yang lebih bagus karena air umbul lebih jernih dan sinar matahari masih dari samping bukan tepat di atas kepala.

Tertarik datang ke sini? (tom)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Unyil dari Boneka yang Kini Jadi Karakter Kekinian

5 Hal yang Diharapkan Cowok dari Pasangannya