Tips Memilih Tempat Bukber Kece Untuk Reunian

Merna Arini

Mlinjo Cafe Resto (www.jenzcorner.net)

Momen berbuka puasa adalah momen yang paling dinanti selama Ramadhan. Setelah kamu seharian berpuasa menahan lapar, dahaga, serta hawa nafsu, waktu berbuka adalah yang paling dinikmati. Oleh karena itu, ada banyak sekali orang yang memilih untuk menikmati waktu berbuka puasa bersama dengan keluarga, pacar, dan pastinya teman-teman. Istilah buka puasa bersama alias bukber menjadi sebuah agenda yang tak boleh terlewatkan. Buka puasa bersama ini biasanya dijadikan ajang reunian sambil menjalin tali silaturahmi dengan teman-teman yang jarang bertemu. Oleh karena itu kamu tak bisa sembarangan menentukannya. JadiBerita akan memberikan lima tips memilih tempat bukber kece yang sangat cocok untuk reunian. Mari kita lihat!

1.Tempat yang Strategis

Tempat Bukber yang Strategis (amazonaws.com)

Hal pertama yang harus kamu lakukan saat akan memilih tempat bukber adalah cari tempat yang strategis. Kamu bisa melihat rata-rata teman-teman kamu tinggal di daerah mana. Tempat yang strategis adalah tempat yang mudah dijangkau oleh teman-temanmu. Jika tempatnya cukup jauh, biasanya mereka akan malas datang karena membutuhkan waktu perjalanan yang cukup lama untuk mencapai tujuan. Jadi cari tempat yang dekat-dekat saja ya JBers! Lebih bagus lagi kalau tempat bukber yang kamu pilih sudah dikenal banyak orang sehingga teman-temanmu tak akan kesulitan mencarinya.

2.Harga yang Terjangkau

Kuliner yang Murah Meriah (www.inovasee.com)

Jangan lupa untuk mempertimbangkan harga pada setiap menu makanan dan minumannya. Jika resto atau kafe yang akan kamu gunakan untuk bukber memiliki menu paket, maka pesanlah menu paket karena biasanya jauh lebih murah. Apalagi saat bulan Ramadhan seperti ini, paket yang ditawarkan kebanyakan ditambahkan menu takjil berbuka. Dengan mempertimbangkan harga menu makanan dan minuman yang murah meriah, dijamin teman-teman kamu pasti tertarik untuk datang.

3.Tempat yang Luas dan Nyaman

Restoran yang Luas dan Nyaman (www.parisselectbook.com)

Jika letaknya strategis dan harga menu makanan dan minumannya cukup murah, tapi tempatnya sempit dan tak nyaman, percuma saja JBers. Carilah tempat yang bisa menampung pelanggan dalam jumlah banyak, misalnya kapasitasnya lebih dari lima puluh orang. Kamu tak ingin khan pada saat berbuka, teman-temanmu harus berdesak-desakan di ruangan yang sempit. Tempat yang luas akan membuat teman-temanmu lebih nyaman dan memiliki ruang gerak yang cukup luas.

4.Tempat yang Unik dan Instagramable

Instagramable Cafe Buat Bukber (gogirlmagz.com)

Berhubung generasi saat ini adalah generasi milenia yang melek teknologi dan eksis di sosial media, memilih tempat yang unik dan instagramable patut dipertimbangkan. Kamu bisa mencari resto atau kafe yang unik dengan desain interior yang instagramable sehingga sambil menunggu waktu berbuka, kamu bisa selfie atau wefie bersama dengan teman-teman.

5.Tempat yang Bisa Buat Seru-seruan

Bukber Seru-seruan (www.simplyme.sg)

Hal ini terkadang luput dari pengamatan kamu saat memilih tempat bukber. Tak bisa dipungkiri kalau saat bukber sambil reunian adalah hal yang membuat kamu exited dan bersemangat sehingga sudah pasti kamu dan teman-teman akan lebih berisik dibanding biasanya. Pastikan kalau tempat yang kamu pilih lebih banyak didatangi anak muda dibanding orang tua karena jika didatangi lebih banyak orang tua, takutnya akan mengganggu mereka saat buka puasa.

Sudah jelas belum JBers kelima tips memilih tempat bukber di atas? (jow)

Bagikan:

Merna Arini

Buka jendela ilmu dengan membaca.