Beberapa tahun belakangan, internet seperti sudah menjadi kebutuhan setiap orang, baik untuk menunjang kelancaran pekerjaan atau sekadar berinteraksi dengan teman atau saudara yang bertempat tinggal jauh. Salah satu cara untuk menunjang kebutuhan tersebut adalah dengan memasang jaringan internet atau Wi-Fi di tempat-tempat umum, seperti gedung perkantoran, kampus, kantin, rumah sakit, bahkan bandara, agar siapa pun bisa mengaksesnya. Buat JB’ers yang suka pakai Wi-Fi gratisan, sadar nggak jika ada bahaya yang mengintai kamu? Berikut ini bahaya kamu pakai Wi-Fi gratisan.
1. Pencurian data oleh hacker

Hal pertama yang wajib kamu waspadai jika menggunakan jaringan wi-fi di tempat umum adalah pencurian data pribadi oleh hacker atau peretas. Data ini biasanya dipakai untuk melakukan tindak kejahatan. Tidak hanya informasi pribadi, mereka juga sangat mungkin mencuri dokumen rahasia milikmu. Untuk menghindarinya, usahakan tetap menggunakan akses internet pribadi kapan pun kamu memerlukannya.
2. Pembajakan media sosial

Hal ini masih berhubungan dengan poin di atas. Buat kamu yang hobi memanfaatkan Wi-Fi gratis untuk mengakses media sosial semacam Facebook, Twitter, dan semacamnya, mulai sekarang berhati-hatilah sebab semua data pribadimu sangat rawan dibajak dan bukan tidak mungkin disalahgunakan oleh si hacker.
3. Rentan virus

Rupanya, virus juga bisa dialirkan lewat sinyal Wi-Fi. Setiap kali kamu mengandalkan Wi-Fi gratis, maka kemungkinan terinfeksinya komputer atau smartphone-mu oleh virus akan makin tinggi. Salah satu virus yang bisa dengan cepat menyebar melalui jaringan Wi-Fi adalah virus Chameleon. Selain merusak perangkat komputer yang ditempelinya, virus berbahaya ini juga secara otomatis akan mengumpulkan data dan informasi yang tersimpan dalam gadget kamu.
4. Snooper

Berbeda dengan hacker yang tugasnya mencuri data dan informasi pengguna, snooper alias mata-mata bisa dengan leluasa mengintip browser atau laman internet mana saja yang sedang dan telah kamu kunjungi. Lebih berbahaya lagi kalau snooper ini mengetahui password yang kamu punya lalu menyalahgunakannya untuk hal-hal yang kurang baik. Untuk itu, sebisa mungkin hindari menggunakan jaringan internet atau Wi-Fi dari tempat umum. Atau jika terpaksa menggunakan Wi-Fi gratisan, kamu bisa pakai mode incognito di browser agar terhindar dari snooper.
5. Jebakan Wi-Fi

Hacker juga bisa saja membuka jaringan Wi-Fi palsu yang dipakai untuk merekam semua info dan data pribadi siapa saja yang mengakses internet lewat jaringan palsu tersebut. Salah satu ciri dari Wi-Fi jebakan seperti ini adalah tidak tersedianya enkripsi SSL. Meskipun terlihat aman-aman saja, hal ini bisa menjadi celah bagi hacker untuk membobol semua data pribadimu. Solusinya, waspadalah pada akses internet atau Wi-Fi gratis yang tidak memintamu memasukkan username dan password saat akan mengaksesnya. Kedua, selalu gunakan laman web dengan format https.
Itulah bahaya yang mengintai kamu jika sering gunakan Wi-Fi gratisan. Jika ingin aman, kamu bisa pasang router sendiri di rumah, dan dipasangi password yang hanya keluarga kamu saja yang tahu. Dengan begitu, berselancar di dunia maya lewat gadget kamu jadi lebih aman. (tom)