Di 5 Destinasi Wisata Malang Ini, Kamu Bakal Merasa Seperti di Luar Negeri

The Onsen Malang (Instagram)

Selain berwisata keliling Indonesia, tentunya banyak juga yang ingin bisa bepergian keliling dunia mengunjungi tempat wisata yang belum pernah dikunjungi sebelumnya. Yang jadi halangan, bepergian ke luar negeri butuh biaya nggak sedikit. Selain itu perlu juga paspor dan visa. Jika kamu belum bisa bepergian ke luar negeri namun ingin merasakan suasana luar negeri, kamu bisa datang ke 5 tempat wisata di Malang berikut ini.

1. Hobbiton di Taman Kelinci Pujon

Hobbiton di Taman Kelinci Pujon (Instagram)

Hobbiton Taman Kelinci berlokasi di Malang, tepatnya di Pujon, Batu. Di sini kita bakal disuguhkan pesona alam yang indah dan tentunya Rumah Hobbit atau kelinci seperti yang ada di film “Lord of the Rings” dan “The Hobbit” yang berada di Selandia Baru. Selain itu, di Taman Kelinci Pujon ini kita juga bisa menemukan banyak kelinci lucu yang akan membuat kita betah berada disini.

2. Taman Labirin Coban Rondo

Taman Labirin Coban Rondo (Instagram)

Pernah dengar Istana Hampton Court Palace? Istana itu merupakan istana kerajaan Inggris di Surrey, yang berisi deretan taman indah dan salah satunya adalah labirin dengan luas sekitar 1.350 meter persegi. Kamu bisa merasakan labirin di Inggris tersebut di Taman Labirin Coban Rondo, yang tentu saja dengan harga tiket yang nggak bikin kantong bolong.

3. Taman Bunga Selecta

Taman Bunga Selecta (Instagram)

Bicara soal taman bunga, Eropa tentu menjadi rajanya. Ribuan jenis bunga bisa ditemukan di sana. Namun nggak kalah dengan Eropa, di Taman Bunga Selecta, Malang, kita bisa menikmati keindahan bunga bagaikan sedang berada di Eropa. Keindahan bunga itu makin bikin betah saat ditambah dengan sejuknya udara khas pegunungan.

4. Museum Angkut Malang

Museum Angkut Malang (Instagram)

Di Museum Angkut Malang kita bisa menikmati suguhan tempat yang memang didesain seperti di luar negeri, seperti Istana Buckingham, Gangster Town dan lainnya. Selain desain yang menawan ala luar negeri, tentu kita bisa menemukan ratusan kendaraan berbagai produsen otomotif khas negara lain dari seluruh penjuru dunia di sini.

5. The Onsen Malang

The Onsen Malang (Instagram)

Keindahan bunga khas Jepang, sakura, membuat siapa pun ingin berkunjung ke sana. Meski nggak ada bunga sakura di sini, keindahan Jepang bisa kita nikmati di The Onsen Malang. Mulai dari Kimono yang merupakan pakaian tradisional Jepang, menu makanan khas Jepang, sampai bangunan khas Jepang pun ada di sini.

Jadi, tempat wisata mana yang bakal kamu kunjungi? (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.