The Raid 2 Dilarang di Malaysia

Ardy Messi

Film sekuel yang mempertunjukan kesenian Pencak Silat asli Indonesia, The Raid 2 baru saja tayang serentak di bioskop-bioskop tanah air. Namun penayangan film yang diperankan oleh Iko Uwais ini justru dicekal di Malaysia. Akibatnya para fans The Raid di Malaysia kecewa dengan keputusan pemerintah negeri jiran tersebut.

Film yang cukup sukses di sekuel perdananya itu direncanakan tayang serentak di 6 negara pada 28 Maret 2014. Selain Indonesia, ada juga Malaysia, Australia, Selandia Baru, Amerika Serikat dan Rusia yang seharusnya menayangkan Film The Raid 2 ini.

Malaysia melalui distributornya Nusantra Edaran Filem, melarang peredaran film sekuel karya sutradara asal Gareth Evans ini. Akibatnya, ketika para pencinta film di Negeri Jiran tersebut hendak membeli tiket di bioskop, mereka langsung kecewa karena filmnya tidak ada di salah satu jadwal penayangan.

“Setelah nonton film yang pertama, saya senang mendengar kalau film sekuelnya ini sudah dibuat. Sekarang setelah menunggu cukup lama, saya tidak mengerti kenapa filmnya tidak tayang di sinema,” kata warga Malaysia, Nicholas Lim.

Moviegoer Malaysia lainnya, Mohd Reza menilai, “Mungkin di film keduanya ini ada banyak kekerasan dan aksi penuh darah, sehingga tidak lolos sensor di sini. Film ini diterima baik di luar negeri jadi ini bikin kecewa. Sepertinya saya harus menunggu DVD nya, atau terpaksa pergi ke Singapura atau Indonesia untuk menontonnya.” (jow)

Bagikan:

Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.