Universal Studio Beijing Bakal Dilengkapi Wahana ala Hollywood

Janah

Sukses membuka cabang di Singapura, Universal Studio kembali membuka wahana serupa di kawasan Asia. kali ini, Universal Studio berencana membangun taman hiburan di Beijing. Seperti dikutip AFP, Selasa (14/10/2014), taman hiburan ini dipastikan selesai pengerjaannya pada tahun 2019 mendatang.

Nantinya, para pengunjung akan disuguhi oleh berbagai wahana menarik. Universal Parks & Resorts akan mengucurkan dana lebih dari USD 3 miliar guna mendirikan Universal Studios di Beijing.

Rencananya, Universal Studio Beijing akan menghadirkan sejumlah wahana ala Hollywood, seperti Harry Potter dan Transformers. Untuk lokasi, taman hiburan ini memilih Distrik Tongzhou, wilayah timur Kota Beijing.

Proyek pembangunan Universal Studio Beijing ini telah disetujui oleh badan ekonomi Tiongkok yakni National Development and Reform Commission. Bahkan, pihak Universal Parks & Resorts akan bekerjasama dengan Beijing Shouhuan Cultural Tourism Investment Co.

Sebagai taman hiburan berskala besar, Universal Studios Beijing akan memiliki luas 120 hektar. Tak hanya membuat taman hiburan, di sini juga dilengkapi hotel Universal Studios. Ini akan menjadi Universal Studio kelima di dunia setelah Los Angeles, Orlando, Osaka, dan Singapura.

Disebut-sebut, sutradara kenamaan Hollywood, Steven Spielberg berniat membantu dalam mendesain taman Universal Studio Beijing. Jauh sebelum ini, pihak Disney dan DreamWorks Animation terlebih dulu mengatakan akan membangun taman hiburan di negara yang sama.

Disney dan Dreamworks masing-masing menggelontorkan uang senilai US$4,4 miliar dan US$3,1 miliar untuk membangun pusat hiburan di Shanghai yang dijadwalkan dibuka pada 2016.

Berdasarkan pantauan dari PricewaterhouseCoopers, pertumbuhan negara China diperkirakan meningkat lebih dari dua kali lipat menjadi USD148 miliar di 2015.

Wah, pasti seru ya jadinya jika sudah rampung dibangun. Sebaiknya Anda harus ekstra sabar menunggu pembukaan resmi Universal Studio di Beijing ya. (nha)

Bagikan:

Janah

Simple Girl
Banner Promo FXpro