5 Gitaris Terbaik Indonesia

Sebelumnya sempat dibahas mengenai drummer Indonesia terbaik. Kini kita akan bahas mengenai gitaris Indonesia terbaik. Siapa saja yang termasuk ke dalam gitaris Indonesia terbaik? Berikut 5 yang terbaik di antaranya, dilansir dari blog Wahw33d, Jumat (9/1/2015).

1. Dewa Budjana

Dewa Budjana
Dewa Budjana

Dewa Budjana adalah salah satu personel grup band GIGI. Dewa Budjana memiliki keahlian yang tak dimiliki gitaris Indonesia lainnya yaitu membuat nada-nada aneh pada saat dia bermain gitar.

2. Tohpati

Tohpati
Tohpati

Tohpati juga termasuk salah satu gitaris terbaik yang dimiliki indonesia. Selain terkenal di Indonesia, dia juga ternyata sudah dikenal di belahan dunia lain, yaitu Eropa.

3. Ian Antono

Ian Antono
Ian Antono

Permainan gitarnya yang etnik dengan sajian nada orkestra khas Bali membuat Ian Antono menjadi perhatian. Pria asal Malang, Jawa Timur ini dikenal sebagai gitaris rock pertama di Indonesia. Prestasi terbesarnya dalah saat dia diundang untuk berkolaborasi dengan para dewa gitar seperti Joe Satriani, Steve Vai dan Jethro Tull.

4. Mus Mujiono

Mus Mujiono
Mus Mujiono

Gitaris berikut ini dijuluki sebagai George Benson-nya Indonesia. Permainan Geroge Benson yang sederhana dan unik karena memakai efek mulut atau dikenal dengan scating membuat Mus Mujiono tertarik. Sedari kecil musisi jazz yang akrab dipanggil Nono ini telah menyukai musik dan bisa memainkan hampir semua alat musik kecuali terompet. Bahkan saat usia 18 tahun dia sudah rekaman dengan bandnya bernama The Hands. Permainan musiknya banyak memikat orang terutama ketika dia bisa bermain sama persis dengan George Benson.

5. I Wayan Bahlawan

Balawan
Balawan

Kiprah pria yang dikenal dengan nama Balawan asal Denpasar, Bali ini tidak diragukan lagi. Dia sudah melanglang buana di kancah nasional dan internasional berkat permainan gitarnya yang unik, yaitu two handed taping. Balawan menyihir penonton dnegan permainannya yang bergenre jazz dan digabung dengan etnik Bali. Selain itu dia juga bisa bermain gitar secara kidal dan sama baiknya ketika bermain norma. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Sutradara Batman Ternyata Tidak Punya Ponsel

5 Band Metal Paling Berpengaruh di Indonesia