Anda pasti sudah tak asing lagi mendengar nama Teddy Bear bukan? Boneka berbentuk beruang ini merupakan sebuah boneka yang sangat disukai semua orang di belahan dunia. Bahkan, ada beberapa orang yang mengkoleksi Teddy Bear dengan jumlah yang banyak.
Namun, jika ingin melihat jenis yang lain dari boneka beruang, Anda bisa berkunjung ke Museum Teddy Bear Jeju. Museum teddy bear yang berlokasi di Seogwipo adalah sebuah museum dengan konsep unik yang ada di Pulau Jeju, Korea Selatan.
Di tempat ini, Anda akan melihat ratusan boneka beruang dari berbagai negara yang dipamerkan dalam tiga galeri dengan tema berbeda, yaitu History Hall, Art Hall, dan Project Exhibit Hall
Uniknya, boneka-boneka teddy bear tersebut dibentuk sangat mirip dengan orang-orang terkenal atau adegan film populer seperti adegan di mana rok Marilyn Monroe tertiup angin dalam Seven Year Itch dan tenggelamnya kapal Titanic.
Ada pula versi teddy dari lukisan terkenal ciptaan maestro dunia seperti Monalisa, The Creation of Adam, patung The Kiss dan The Thinker buatan Rodin, serta adegan perjamuan Yesus dan murid-muridnya dalam The Last Supper.
Selain itu, di bagian History Hall terdapat boneka-boneka yang diposisikan menyerupai adegan bersejarah, misalnya saja pendaratan manusia di bulan, runtuhnya Tembok Berlin, Perang Dunia, beserta tokoh-tokoh penting dalam pergerakan sejarah seperti Gandhi dan Raja Sejong dari Korea.
Tak hanya di galeri, di bagian taman pun diletakkan beberapa patung teddy bear berukuran besar. Jadi pengunjung bisa menghirup udara segar dan menikmati pemandangan sekitar sambil ditemani beruang teddy.
Selain di Jeju, masih ada satu museum teddy bear lagi yang didirikan di N Seoul Tower pada tahun 2008. Wah, sangat menggemaskan sekali ya boneka-boneka beruang tersebut? (nha)