Robot diciptakan dengan kemampuan kecerdasan buatan. Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) itu memungkinkan robot melakukan berbagai pekerjaan. Robot selalu digambarkan dalam film fiksi ilmiah yang memiliki kemampuan berjalan dengan dua kaki seperti manusia, padahal ada juga robot yang hanya berupa perangkat lunak, dan memiliki kecerdasan yang cukup tinggi. Dilansir dari Sciencefocus, Jumat (12/5/2017), berikut adalah 5 robot terpintar di dunia.
1. ELIZA (1966)
Salah satu contoh mesin atau robot terpintar yang muncul pada 1966 ialah ELIZA. Saat menjalankan naskah yang dinamakan DOCTOR, ELIZA bisa bertanya dan menjawab pertanyaan seperti psikoterapis.
2. Virtual Creatures (1994)
Seniman komputer dan periset Karl Sims menciptakan grup makhluk virtual yang hidup pada alam semesta virtual mereka. Menggunakan algoritma genetik, mereka berevolusi sampai mereka bisa berenang, merangkak, melompat, dan bersaing satu sama lain.
3. Deep Blue (1997)
Deep Blue merupakan mesin atau robot yang mengejutkan publik saat memenangkan game catur melawan Garry Kasparov sang juara dunia dalam cabang catur.. Kabarnya, robot ini menggunakan metode AI dasar untuk berpikir dari setiap gerakan-gerakannya.
4. IBM Watson (2011)
IBM Watson merupakan AI pertama yang mengalahkan pemain manusia dalam program kuis di TV Amerika Serikat. Teknologi AI cukup pintar untuk memproses teks dan kemudian menemukan jawaban atas pertanyaan yang diajukan menggunakan pengetahuan internal, yang terdiri dari sekira 200 juta halaman konten.
5. Deep-Q Network (2015)
Pekerjaan pertama dari tim di belakang AlphaGo menciptakan AI yang mengalahkan master dari permainan jepang yang kompleks, Go. Kabarnya, robot ini juga mempelajari cara bermain game klasik Atari hanya dengan melihat ke layar dan tanpa memerlukan bantuan dari programer. (tom)