5 Inspirasi Dekorasi Meja yang Bikin Kamu Makin Enjoy Belajar

Hutomo Dwi

Dekorasi Meja (Fotojet)

Setiap rumah bisa dibilang memiliki meja belajar minimal satu. Sesuai namanya, meja belajar ini digunakan untuk belajar. Biasanya, meja belajar ini memiliki dekorasi yang monoton, sehingga membuat belajar kamu nggak menyenangkan. Buat kamu yang merasa meja belajar kamu itu membosankan, berikut ada 5 inspirasi untuk mendekorasi meja belajar kamu agar belajarnya lebih menyenangkan.

1. Dekat jendela

Dekorasi meja (Tumblr)

Belajar dengan menghadap ke jendela bisa memberi kamu kesan luas, ketika bosan kamu juga bisa curi pandang ke pemandangan luar. Meletakkan meja di dekat jendela juga bisa memberi kamu udara segar serta pencahayaan alami, sekalian hemat listrik.

2. Hias dengan tanaman kecil

Dekorasi meja (Tumblr)

Kamu bisa meletakkan tanaman yang bisa hidup dalam ruangan dan mudah dirawat seperti kaktus misalnya. Tanaman-tanaman itu tidak perlu disiram setiap hari, jadi kamu tidak perlu takut mejamu basah atau kotor. Kamu hanya perlu memastikan mereka dapat cahaya yang cukup atau mengeluarkannya seminggu sekali. Selain sebagai hiasan yang memberikan kesan asri di meja kamu, tanaman baik berada di dekat kita pada siang hari karena menghasilkan oksigen.

3. Dekat papan buletin

Dekorasi meja (Tumblr)

Kamu bisa pasang papan buletin di dinding dekat meja belajarmu. Dengan begitu, kamu akan selalu teringat tugas-tugas dan acara penting apa yang harus kamu kerjakan. Kamu juga bisa menaruh beberapa foto atau poster, desain layoutnya semenarik mungkin supaya kamu selalu menyempatkan diri melirik ke papan buletinmu.

4. Minimalis

Dekorasi meja (Delladeleos)

Meja yang berantakan bikin kamu nggak semangat untuk belajar. Karena itu kamu bisa memakai dekorasi minimalis, yaitu meja dengan sedikit barang, cukup dengan barang seperti lampu atau tempat pensil. Usahakan setiap selesai belajar kamu menaruh buku kamu dengan rapi pada tempatnya semula. Dengan begitu kamu tidak perlu membereskan barang-barang yang berantakan setiap akan belajar. Usahakan pula kamu tidak terlalu banyak menaruh barang yang kurang berguna di mejamu.

5. Aksen cerah

Dekorasi meja (Tumblr)

Supaya lebih semangat, kamu bisa memberikan aksen warna yang ceria seperti kuning, orange, tosca, atau pink di meja belajarmu. Aksen warna tersebut bisa dalam bentuk lampu belajar, pajangan action figure, foto, folder, jam meja, atau benda lainnya. Jadikan itu highlight di mejamu yang bisa menaikkan mood kamu saat belajar.

Itulah beberapa dekorasi meja belajar yang bisa kamu gunakan sebagai inspirasi. Dengan dekor meja belajar yang kece, niscaya mood belajar kamu akan bertambah. (tom)

Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.