Rencananya, penyanyi wanita ternama di Jepang, Yui akan merilis sebuah single baru bersama band miliknya, Flower Flower. Adapun single yang digarap dalam format digital itu, diberi judul Kamisama.
Dilansir JPop Asia, Rabu (21/5/2014) single yang memiliki arti ‘Tuhan’ itu, akan dirilis pada 21 Mei 2014. Lagu-lagu yang ada di dalamnya pun bukanlah materi baru, namun lebih kepada kumpulan rekaman mereka selama manggung.
Di CD single baru ini, hanya terdapat materi lagu lama dikarenakan kurangnya aktivitas band serta tidak adanya waktu untuk menghasilkan judul-judul baru. Sehingga, mereka pun memutuskan untuk merekam materi lama dalam wujud single.
“Saya dulu hanya memainkan gitar akustik, tapi akhir-akhir ini sudah menggunakan gitar listrik. Kamisama adalah salah satu lagu pertama yang saya mainkan dengan gitar listrik, jadi lagu ini sangat penting bagi saya. Saya berharap lagunya bisa mengangkat semangat kalian ketika mendengarkannya.” tulis Yui, melalui blog Flower Flower
Grup band Flower Flower terdiri dari Yui (vokal, gitar), Murajun (keyboard), Mafune (bass) dan Saji (drum). Demi kariernya bersama band barunya ini, Yui rela memotong rambutnya serta mewarnainya hingga berubah menjadi pirang. (nha)