5 Film Romantis yang Cocok Ditonton Saat Valentine

Selain kado untuk Valentine, hal-hal yang harus kamu persiapkan adalah kegiatan apa yang bakal kamu lakukan bareng pasangan kamu di Hari Valentine. Salah satu hal yang bisa kamu lakukan adalah menonton film bareng. Berikut adalah 5 film romantis yang bisa kamu tonton saat Valentine, sepert dilansir dari Loopcoid, Senin (1/2/2016).

1. Valentineâ??s Day (2010)

Film ini menceritakan beberapa kisah cinta unik yang terjadi di Hari Valentine. Jadi akan ada banyak karakter dalam film ini yang punya kisah cintanya masing-masing. Kamu bakal melihat akting Taylor Swift, Taylor Lautner, Ashton Kutcher, Jessica Alba, Julia Roberts, dan masih banyak lagi.

2. Dear John (2010)

https://www.youtube.com/watch?v=Ci6ESvF-gJY

Bercerita tentang kisah John dan Savannah. Mereka bertemu saat liburan musim panas dan harus menjalani LDR saat John kembali ke pangkalan militer. Karena LDR, mereka pun saling mengirim surat. Hingga suatu hari, Savannah mengirim surat terakhir dan mengatakan bahwa ia akan menikah dengan pria lain.

3. Upside Down (2012)

https://www.youtube.com/watch?v=dkYvYGR7Ys4

Film ini menceritakan kisah cinta antara Adam dengan Eve yang tak bisa bersatu karena dunia mereka saling berkebalikan gravitasi. Adam hidup di dunia bawah dan Eve hidup di dunia atas. Lalu apakah mereka bisa bersatu?

4. The Fault In Our Star (2014)

Hazel bertemu dengan Augustus di sebuah yayasan kanker untuk remaja. Seiring berjalannya waktu, mereka berdua akhirnya jatuh cinta. Di tengah kehidupan mereka yang tragis, sesuatu yang buruk akhirnya menimpa hubungan mereka.

5. The Theory of Everything (2014)

Film ini menceritakan kisah seorang astrofisikawan terkenal bernama Stephen Hawking. Saat ia masih mahasiswa, ia jatuh cinta pada seorang gadis bernama Jane. Tapi saat usianya 21 tahun, ia didiagnosa mengidap penyakit saraf. Jane tetap mendampingi dan mendukung Stephen untuk mengejar mimpinya. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Ini Dia Sosok Pelukis Uang-uang Rupiah

5 Nama Band Indonesia yang Bikin Ngakak